Langsung ke konten utama

Inilah toilet tercepat di dunia

Rekords Gokil! Kata tersebut bakal muncul kala menengok kendaraan yang satu ini. Bagaimana tidak, kendaraan aneh ini dibuat untuk memecahkan kecepatan Guinness Book of World Records sebagai Toilet Terkencang di Dunia.
Sebagai langkah memecahkan rekor tersebut, sang pembuat yakni tim Nitro Circus memodifikasi sebuah kloset dengan menambah mesin kecil di bagian bawah, setir di depan dan empat roda mini dari gokart. Selain itu, Nitro Circus juga mengaplikasi sasis turbular pada kendaraan ini.



Untuk mendukung kemampuannya, toilet ini dikendarai oleh jawara motocross wanita asal Kanada, Jolene Van Vugt. Pembalap 32 tahun ini juga dikenal sebagai wanita pertama yang berani melakukan trik freestyle ‘back flip’ di tahun 2010.

Hasilnya tak mengecewakan. Kecepatan 75 km/jam sukses diraih Jolene bersama toilet ini, dan membuat rekor kecepatan toilet tercipta. Sekaligus menambah panjang deret rekor yang diraih tim Nitro Circus yang sebelumnya memecahkan rekor kategori “Pencuci Piring Tercepat di Dunia”. Edan!

sumber:http://oddget.blogspot.com/2012/05/records-terbarutoilet-terkencang.html

Komentar

Postingan populer dari blog ini

10 Spesies baru dengan bentuk unik di dunia

1. Sea Pig Sea Pig erat kaitannya dengan teripang, bagian dari Animalia. Panjangnya sekitar 4 inci, memiliki 10 tentakel seperti kaki yang digunakan untuk berjalan dan mencari makan di dasar laut.

5 Situs sejarah yang berhantu

Rambut lucu dan aneh pemain sepak bola

Ada yang gaya rambutnya mirip sarang tawon, rambut singa sampai mirip Hanoman. Siapa saja? Rambut kuncir milik mantan bek Inter Milan dan Nigeria Taribo West.