Langsung ke konten utama

Mengulas Samsung Galaxy Note 5!

Halo! Masih sama seperti postingan lalu tentang gadget. Kali ini saya akan berbagi tentang handphone yang saya miliki!
Samsung Galaxy Note 5 keluaran tahun 2016 akhir ini saya gunakan lebih dari 1 tahun. Banyak sekali fitur-fitur keren yang saya suka dari handphone yang satu ini, mari kita ulas di artikel ini ya!
Bermula dari tampilan antar muka ini, setiap sudut dari tampilannya cukup membuat saya senang. Design yang ciamik dengan tidak terlalu banyak shortcut tidak membuat mata cepat lelah.
Kebetulan saya orangnya tidak suka sesuatu yang ribet, hp ini hadir dengan kecerdasannya dalam mengatur file yang terdapat di 'file manager' ini.
Contohnya , saya dapat menghapus beberapa file yang tidak saya gunakan lagi dengan menekannya agak lama, lalu pilih beberapa file untuk dihapus seperti ini.
Atau mengkompresi beberapa file menjadi 1 dengan fitur zip yang terdapat di pojok kanan layar.

Beralih dari segala kemudahan dalam manajemen file tadi, kita akan lanjut ke kemudahan pengguna melalui program utilitas yang beberapa sering saya gunakan.

Voice recorder

Program ini berfungsi sebagai perekam suara yang direkam menggunakan mikrofon di sisi atas sebagai noise recorder sebagai peredam bunyi yang tidak diinginkan dan di bagian bawah . Hasilnya cukup ciamik mengingat ini hanya dari sebuah smartphone
Google maps

Program yang menggunakan sistem gps tertanam ini digunakan untuk melacak lokasi . Aplikasi ini memberikan kemudahan dalam pencarian lokasi-lokasi yang kita inginkan. Bahkan, bisa menentukan rute terdekat ke suatu tempat.
Calendar

Ingin ada yang mengingatkan kamu tentang suatu acara? Calendar bisa melakukannya untukmu. Saya kurang begitu sering menggunakan program ini sebenarnya, karena seringkali saya abaikan pengingatnya.

Calculator

Siapa yang tidak tahu kegunaan aplikasi ini? Seringkali membantu menyelesaikan tugas kuliah yang hitungannya panjang dan banyak sekali. Kalkulator ini terdapat 2 mode , potrait dan landscape.
Sectograph

Mungkin, bagi kebanyakan orang aplikasi ini terdengar asing. Tapi, aplikasi ini sangat membantu dalam mengingatkan jadwal harian atau mingguan kamu. Untuk organisatoris cocok banget nih pakai aplikasi ini, biar jadwalnya ga bentrok.
Timer

Aplikasi ini sering saya gunakan untuk pengingat waktu istirahat. Agak aneh emang, tapi efektif agar istirahatmu tidak kelamaan dan kembali produktif.
Samsung Note

Berhubung saya memiliki smartphone yang memiliki stylus-pennya sendiri. Aplikasi ini berguna untuk mencatat beberapa hal penting yang mungkin dengan mudah saya lupakan jika tidak dicatat, atau sekedar menemani 'kegabutan' saya dengan menggambar anak kucing contohnya.

Samsung pass

Seringkali merasa lelah mengetik email atau username berulang ulang kali? Aplikasi ini memberimu kemudahan dengan login hanya menggunakan fingerprint. Aplikasi ini sangat menjaga keamanan pengguna, bahkan saya tidak dapat melakukan screenshot saat menjalankannya.


Demikian beberapa hal yang dapat saya bagikan tentang smartphone saya. Intinya, gunakanlah fasilitas sebaik mungkin, jangan sampai kita yang diperbudak oleh yang namanya 'smartphone'

Nantikan postingan selanjutnya jika saya mendapat tugas penkom lagi ya! 


Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

10 Spesies baru dengan bentuk unik di dunia

1. Sea Pig Sea Pig erat kaitannya dengan teripang, bagian dari Animalia. Panjangnya sekitar 4 inci, memiliki 10 tentakel seperti kaki yang digunakan untuk berjalan dan mencari makan di dasar laut.

5 Situs sejarah yang berhantu

Rambut lucu dan aneh pemain sepak bola

Ada yang gaya rambutnya mirip sarang tawon, rambut singa sampai mirip Hanoman. Siapa saja? Rambut kuncir milik mantan bek Inter Milan dan Nigeria Taribo West.